MXGP-SAMOTA Indonesia Raih Best Media Opportunity 2022

    MXGP-SAMOTA Indonesia Raih Best Media Opportunity 2022

    Mataram NTB - Motor Cross Grand Prix (MXGP) - Samota 2022 yang digelar di Sumbawa NTB beberapa waktu lalu mendapatkan penghargaan sebagai Best Media Opportunity 2022 pada ajang MXGP Award. Ajang tersebut diselenggarakan oleh pihak Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM) Motocross World Championship. 

    Penghargaan tersebut berlangsung di area Moto Festival di sirkuit Afyon, Afyonkarahisar Province, Turki, pada 4 September 2022.

    Gubernur NTB Dr Zulkieflimansyah mengapresiasi capaian tersebut. Ia mengucapkan selamat kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mensukseskan acara tersebut dan berhasil membawa Indonesia, Samota Sumbawa khususnya yang kembali menjadi sorotan dunia. 

    "Selamat kepada Indonesia dan kepada Samota Sumbawa khususnya yang kembali menjadi sorotan dunia atas keberhasilannya melaksanakan perhelatan internasional dan meraih penghargaan istimewa MXGP AWARDS Best Media Opportunity 2022, " tutur Bang Zul. 

    Bang Zul mengungkapkan, Pelaksanaan MXGP of Indonesia 2022 di Samota Sumbawa memberikan dampak yang sangat baik kepada masyarakat setempat, dengan pencapaian nilai ekonomi sekitar 154 milyar selama 3 hari pelaksanaan di Samota Sumbawa.

    MXGP di tahun 2023 nanti akan kembali digelar di NTB sebanyak dua sesi. Balapan akan digelar di Lombok dan Sumbawa. Dalam kalender event Kementerian Pariwisata disebutkan jadwal diantaranya, MXGP Samota Sumbawa 24 - 25 June 2023 dan MXGP Lombok 1-2 July 2023.

    "Termasuk di sirkuit Samota yang sudah mendapatkan homologasi dari FIM sebagai sirkuit kelas dunia, " tutur Gubernur. 

    Penghargaan tersebut diberikan simbolis kepada Indonesia dengan menampilkan tayangan video cuplikan penyambutan rombongan MXGP di Samota Sumbawa yang istimewa, termasuk acara seremonial yang dihadiri oleh ribuan masyarakat kota Sumbawa Besar dan atraksi Jupiter Aerobatic Team di atas sirkuit Samota Sumbawa.

    Penghargaan dibacakan oleh Komentator MXGP-TV Paul Malin dan Presenter MXGP-TV Lisa Leyland dengan seluruh acara disiarkan langsung ke seluruh dunia di www.MXGP-TV.com. 

    Sementara itu, Infront Moto Racing CEO David Luongo, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada para pihak yang terlibat dalam ajang MXGP dari berbagai belahan dunia. 

    "Thank you to all of the teams and riders for the support, motocross is a big family and everyone involved works incredibly hard to deliver a great championship like the one we saw again this year. Thank you all. (Terima kasih kepada semua tim dan pebalap atas dukungannya, motocross adalah keluarga besar dan semua orang yang terlibat bekerja sangat keras untuk memberikan kejuaraan hebat seperti yang kita lihat lagi tahun ini. Terima kasih semuanya, )" tuturnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Aliansi Pemuda Pembela Ulama NTB Gedor Kantor...

    Artikel Berikutnya

    Menolak Keras Kenaikan BBM, Sejumlah Organisasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha
    Polsek Utan Tingkatkan Patroli dan Pengamanan Logistik Pilkada di Kecamatan Utan
    Kapolres Sumbawa Barat pimpin Apel Kesiapan Personil dan Sarpras, 288 anggota siap amankan TPS Pilkada 2024

    Ikuti Kami